Pemprov Sulsel Mulai Tangani Jalan Rusak di Ruas Anabanua - Malake - Batas Sidrap di Wajo

    Pemprov Sulsel Mulai Tangani Jalan Rusak di Ruas Anabanua - Malake - Batas Sidrap di Wajo

    WAJO - Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan melalui Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi mulai menangani perbaikan jalan pada ruas Anabanua - Malake - Batas Sidrap di Kabupaten Wajo.

    Ruas jalan ini menjadi salah satu prioritas Pemprov Sulsel dibawah kepemimpinan Gubernur Andi Sudirman Sulaiman untuk ditangani secara bertahap.

    "Alhamdulillah, rekonstruksi jalan ruas Anabanua - Malake - Batas Sidrap di Kabupaten Wajo  mulai ditangani, " kata Gubernur Andi Sudirman, Rabu (26/7/2023).

    Saat ini, Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi Provinsi Sulsel melakukan MC-0 dilokasi.

    "Ruas jalan ini menjadi salah satu prioritas kita untuk ditangani secara bertahap, khususnya pada segmen yang rusak berat, " tuturnya.

    Akses ini, kata dia, menjadi jalur alternatif yang menghubungkan Kabupaten Wajo ke Kabupaten Sidrap.

    "Diharapkan dengan pengerjaan jalan ini nantinya akan memperlancar mobilitas masyarakat, khususnya jalur mobilisasi hasil pertanian, " jelasnya.(***)

    makassar sulsel
    Ryawan Saiyed

    Ryawan Saiyed

    Artikel Sebelumnya

    UPTD Pengelolaan Sutera di Wajo Telah Beproduksi...

    Artikel Berikutnya

    Peringati Hari Bumi 2024, Satker KLHK Sulsel...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Bantu Pencegahan Penyakit Kaki Gajah, Babinsa Kuala Kencana Dampingi Petugas Kesehatan Pada Saat Survey dan Pengambilan Sampel Darah
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Tana Toraja: The Enchanting Land Where Life and Death Dance in Harmony

    Ikuti Kami